Inilah Pengertian dan Fungsi Manajemen dari para Ahli dari Luar Negeri
Banyak pakar manajemen yang mengajukan pendapatnya mengenai definisi manajemen, salah satu menurut J.F. Stoner (1996: 6) berpendapat bahwa: “Manajemen is the process of planning, organizing. Leading and controlling the efforts of organization members and of using all other organizational resources to achieve stated organizational goals”.
Menurut pendapat tersebut dapat dipahami bahwa definisi
manajemen yaitu suatu proses perencanaan, pengorganisasian, pengarahan dan
pengendalian kegiatan para anggota organisasi serta penggunaan sumber daya yang
lain untuk mencapai tujuan organisasi yang telah ditetapkan. Jadi menurut
definisi manajemen tersebut suatu organisasi adalah merupakan wadah tempat
berkumpulnya beberapa orang yang bekerja bersama-sama dan melakukan koordinasi
aktivitasnya untuk mencapai tujuan bersama.
Menurut Tom Peters dalam Taufik Bahaudin (1998: 7-8)
mengatakan bahwa: “Bentuk organisasi yang banyak dipergunakan orang pada masa
mendatang adalah yang disebut Bonker Organization, organisasi yang tidak
memiliki struktur yang tetap. Struktur organisasi begitu dinamis, akan selalu
berubah disesuaikan dengan tugas pekerjaan yang dihadapi. Untuk itu organisasi
tidak perlu lagi besar ukurannya karena akan membuat organisasi menjadi lamban
dan kaku”.
Manajemen merupakan prinsip pelaksanaan para manajer pada setiap level dan departemen dalam melaksanakan aktivitasnya secara efisien yaitu suatu ukuran sebaik mana sumber-sumber yang ada digunakan secara produktif dan secara efektif yaitu suatu ukuran kemampuan seorang manajer dalam melaksanakan tujuan organisasi secara tepat dan benar. Dengan demikian fungsi manajer adalah melaksanakan fungsi planning, organizing, leading dan kontrolling. Menurut George and Jones (2006 : 8) berpendapat bahwa: “Terdapat empat fungsi manajemen yaitu:
Planning : “Choose appropriate organizational goals and
courses of action to best achieve those goals” yaitu kemampuan manajer dalam
menentukan tujuan organisasi dan memilih aktivitas yang paling tepat atau
paling baik untuk mencapai tujuan itu.
Organizing: “Establish task and authority relationships that
allow people to work together to achieve organizational goals”. Yaitu
organizing merupakan tugas para manajer untuk menyelenggarakan tugas dan
wewenangnya dalam menjalin hubungan dengan orang-orang yang memungkinkan untuk
bekerjasama dalam mencapai tujuan organisasi.
Leading: “Motivate, coordinate and energize individuals and
groups to work together to achieve organizational goals” Yaitu leading mengarah
pada kemampuan manajer dalam mengkoordinasikan, memberi kekuatan pada individu
dan kelompok untuk bekerja sama dalam mencapai tujuan organisasi.
Controlling: “Establish accurate measuring and monitoring
systems to evaluate how well the organization has achieved its goals”. Yaitu
controlling merupakan kemampuan para manajer untuk melakukan pengukuran yang
akurat dan melaksanakan sistem monitoring untuk mengevaluasi sejauhmana
organisasi telah mencapai tujuan.
Pendapat lain mengenai manajemen antara lain:
Griffin (2004:27) berpendapat bahwa aktivitas dasar dari
proses manajemen adalah perencanaan dan pengambilan keputusan dalam menentukan
arah dan tindakan, pengorganisasian dalam mengkoordinasikan aktivitas dan
sumber daya manusia (SDM) kepemimpinan dalam memberikan motivasi dan mengelola
SDM, melakukan pengawasan, evaluasi aktivitas kerja dan kinerja bawahan untuk
mencapai tujuan secara efektif dan efisien.
Ivancevich, Konopaske
dan Matteson dalam Gina Gania (2007) menjelaskan bahwa terdapat enam kekuatan
yang dapat membentuk manajemen secara praktis yaitu kekuatan SDM, globalisme,
keanekaragaman budaya, kecepatan perubahan, kontak psikologis pemberi kerja dan
kondisi teknologi.
Bateman, TS. Dan Snell, S.A. dalam Chriswan Sungkoro dan Ali
Akbar Yulianto (2008:24) menekankan bahwa pelaksanaan manajemen berbeda-beda
sesuai dengan tingkatan (level) atau jenjang manajerial dalam hirarki
organisasi.
Jadi menurut beberapa pendapat di atas bahwa manajemen sebagai suatu proses, lebih menekankan pada pengelolaan dan mengatur pelaksanaan suatu kegiatan dalam merencanakan, melaksanakan serta mengkoordinasikan dan mengendalikan SDM sesuai dengan keahliannya secara profesional untuk mencapai tujuan organisasi yang telah direncanakan.
DAFTAR PUSTAKA
Stoner, J.F., Freeman, A.E dan Gilbert, D.A. 1996.
Management. Six Edition, New Jersey. Prentice Hall International Inc A.: Simon
& schuster Company
Griffin, R. 2004. Fundamental of Management 6th Edition.
South Western Cengage Learning, Mason USA.
George, Jennifer M., Gereth R. Jones, 2006, Contemporary
Management Creating Value In Organization, McGraw Hill Irwin Inc, New York
Ivancevich, J,M., Konopaske, R.J. dan Matteson, M.T. 2006.
Organizational Behavior and Management 7th Edition. Alih Bahasa: Gina Gania,
Penerbit Erlangga Jakarta
Bahaudin, Taufik, 1999. Brainwere Management, Penerbit PT
Elex Media Komputindo, Jakarta
Bateman, TS, dan Snell, S.A (2008) Management: Leading and
Collaborating in Competitive World, 7th Edition. Manajemen Kepemimpinan dan
Kolaborasi dalam Dunia Persaingan, Edisi 7 Penerjemah : Chriswan Sungkoro dan
Ali Akbar Yulianto, Penerbit: Salemba Empat, Jakarta.

Posting Komentar untuk "Inilah Pengertian dan Fungsi Manajemen dari para Ahli dari Luar Negeri"